Temukan ruam popok pada kulit bayi

Umumnya Anda dapat dengan cepat mendeteksi ruam popok dengan melihat efek- efek ini:

  • Sedikit kemerahan di area yang ditutupi popok. (Ini biasanya tidak mempengaruhi lipatan kulit).
  • Pantat dan paha bagian atas bayi dapat menjadi merah dan lembab
  • Kulit menjadi nyeri, berbintik dan panas saat disentuh.
  • Dapat timbuk bercak kulit kering dan terkelupas

 

Ruam popok normal

Tanda-tanda ruam popok yang paling umum adalah bila kulit tampak merah dan nyeri, dan tampak seperti berkilau. Ini umumnya terjadi karena pantat bayi bersentuhan dengan popok yang kotor dalam waktu lama atau bila bayi mengalami diare. Kombinasi air seni dan tinja paling sering menyebabkan ruam.